Notification

×

Joglo Usman Harun Lengkapi Fasilitas Di Kodikmar Kodiklatal

Rabu, 15 Februari 2023 | Februari 15, 2023 WIB Last Updated 2023-02-15T12:07:11Z

TNI AL. Kodiklatal. Surabaya, 15 Februari 2023 | Sarana Prasarana (Sarpras) fasilitas yang dimiliki oleh Komando Pendidikan Marinir (Kodikmar) Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI AL (Kodiklatal) bertambah lengkap dengan adanya "Joglo Usman Harun".

Menandai peresmiannnya dilaksanakan pengguntingan pita oleh Ketua Gabungan Jalasenastri Kodiklatal Ny. Etta Suhartono, disaksikan oleh Komandan Kodiklatal Letnan Jenderal TNI Marinir Suhartono didampingi oleh Brigjen TNI Marinir Ili Dasili, S.E., dan Ny. Ade Ili Dasili bertempat di Mako Kodikmar Gunungsari Surabaya, Rabu (15/2/2023).

Acara peresmian berlangsung sesaat sebelum dilaksanakan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Dankodikmar yang dipimpin oleh Dankodiklatal di Lapangan Ewa Pangalila. Jabatan Dankodikmar diserahterimakan dari Brigjen TNI Marinir Ili Dasili, S.E. kepada Kolonel Marinir Muhammad Nadir, M.Tr.Opsla.

Sementara itu Joglo Usman Harun yang letaknya berada di depan Mako Kodikmar, akan digunakan sebagai Tempat Serba Guna untuk Acara Ramah Tamah, maupun Transit Pejabat. Joglo Usman Harun dibangun dengan Arsitektur Jawa yang sangat kental.

Demikian Berita Dinas Penerangan Kodiklatal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update