BANJARMASIN | Bulog Kota Banjarmasin kembali salurkan beras ke masyarakat, kali ini bantuan diberikan kepada warga masyarakat Kelurahan Kelayan Timur Kecamatan Banjarmasin Selatan.
Dalam kegiatan tersebut Babinsa Koramil 02/Banjarmasin Selatan Serma Syamsu mendampingi secara langsung pembagian beras yang bertempat di Kantor Kelurahan Kelayan Timur Jl. Kelayan B Gg Balaidesa Rt 11 Kecamatan Banjarmasin Selatan Kamis, (8/11/23).
Untuk diketahui pembagian beras dari Bulog ini merupakan program yang dilakukan secara serentak demi mengendalikan laju inflasi daerah dan meningkatkan ketahanan pangan.
Serma Syamsu saat mendampingi pembagian beras mengatakan saat ini Kelurahan Pemurus Dalam mendapatkan bantuan beras sebanyak 1811 karung yang disalurkan langsung oleh Bulog.
"Tugas Babinsa adalah membantu Pemerintah dalam setiap kegiatan agar diharapkan kegiatan bisa berjalan dengan lancar dan tertib agar program tersebut berjalan dengan lancar," ucap Serma Syamsu.
Pendim 1007/Bjm
Tidak ada komentar:
Posting Komentar